Dari ulasan Ngetrend.id, berikut adalah beberapa produk yang paling banyak dibicarakan di berbagai marketplace dan media sosial dari tanggal 9 – 15 Januari 2023. #1 Baju Ternyata produk baju berhasil mempertahankan posisinya diminggu ini, meskipun berhasil mempertahankan tahtanya, terlihat pada grafik diatas ternyata pencarian harian baju malah cenderung rendah setiap harinya. Dari Wordcloud sendiri terlihat bahwa banyak netizen yang mencari baju shirt, kemeja, dan jersey di berbagai marketplace seperti Shopee dan Bukalapak. #2 Merchandise Kpop Pada posisi kedua sendiri masih diduduki oleh produk Merchandise Kpop yang belum bergerak dari minggu lalu. Dari grafik sendiri terlihat ternyata pencarian harian Merchandise Kpop tidak stabil setiap harinya. Dari wordcloud sendiri masih sama seperti minggu lalu, netizen mencari Lightstick, Photocard, dan Poster berbagai group Kpop. #3 Sepatu Pada posisi ketiga ada produk sepatu yang berhasil naik satu peringkat dari minggu lalu. Dari grafikpun terlihat pencarian harian yang cukup baik setiap harinya. Dari wordcloud sendiri ternyata banyak netizen yang mencari sepatu, terutama sneaker dari berbagai brand yang salah satunya ada Aerostreet. #4 Buku Diposisi keempat ada produk buku yang harus turun peringkat dan menggantikan posisi sepatu minggu ini. Dari grafik sebenarnya tidak terlalu buruk, namun masih belum bisa mengungguli pencarian sepatu minggu ini. Dari wordcloud sendiri masih seperti minggu lalu, netizen banyak mencari buku terutama buku preloved serta rak buku. #5 Skincare Pada posisi kelima ada produk skincare yang berhasil naik satu peringkat dari minggu lalu. Meskipun dari grafik terlihat tidak terlalu stabil, tapi dari pencarian terlihat ada peningkatan. Jika kita melihat wordcloud diatas, ternyata banyak netizen yang mencari paket skincare untuk mengatasi komedo seperti serum, masker, dan Toner. #6 Celana Pada posisi keenam ada produk celana yang naik 3 peringkat dari minggu lalu. Jika kita melihat memang pencarian harian celana sempat cukup tinggi ditanggal 10 Januari 2023, tapi sayangnya turun hingga akhir minggu ini. Dari wordcloud sendiri terlihat netizen masih mencari berbagai jenis celana seperti celana cargo, jeans, dan kulot diberbagai marketplace. #7 Sandal Mengikuti jejak celana, produk sandal naik juga keperingkat ketujuh minggu ini. Memang terlihat sempat ada pencarian yang cukup tinggi ditanggal 9, 11, dan 15 Januari 2023. Dari wordcloud sendiri terlihat bahwa netizen mencari sandal terutama sandal karet yang empuk dan nyaman digunakan. #8 Netflix Setelah menghilang minggu lalu, produk Netflix kembali lagi dengan menduduki peringkat kedelapan. Dari grafik sendiri terlihat ada pencarian yang cukup tinggi pada tanggal 11,12, dan 15 Januari 2023. Dari wordcloud terlihat banyak yang mencari paket Netflix yang trusted dengan berbagai metode pembayaran seperti Dana, Qris, dan Ovo. #9 Kopi Pada posisi kesembilan ada produk kopi yang sayangnya harus turun jauh keperingkat kesembilan minggu ini. Meskipun diawal minggu pencarian kopi cukup baik, namun sempat jatuh pada tanggal 13 Januari 2023. Wordcloud diatas sendiri memperlihatkan bahwa netizen banyak yang mencari berbagai jenis kopi seperti Toraja, Bengkulu dan Robusta. #10 Hoodie Kembali lagi kedaftar Ngetrend.id minggu ini, ada produk Hoodie yang harus puas diposisi kesepuluh minggu ini. Terlihat memang pada tanggal 10 Januari 2023 pencarian hoodie cukup tinggi. Dari wordcloud sendiri ternyata banyak juga yang mencari hoodie dan sweeter dengan berbagai ukuran, bahkan yang oversize. Okay, Trenders! Itulah 10 produk yang paling banyak diperbincangkan di marketplace lokal dan media sosial minggu ini. Semoga bisa menjadi insight dalam menyusun strategi bisnis Anda.